Manchester Uniteds head coach Ruben Amorim arrives for the English Premier League soccer match between Fulham and Manchester United at Craven Cottage stadium in London, Sunday, Jan. 26, 2025. (AP Photo/Kirsty Wigglesworth)
Foto: AP/Kirsty Wigglesworth


Manchester

Ada kabar mengejutkan dari Ruben Amorim. Kata salah seorang teman dekatnya sih, Amorim sedikit merasa menyesal melatih Manchester United.

Hal itu dilansir oleh Football Insider. Hal itu diungkapkan oleh teman dekatnya di Portugal.

“Amorim terkejut dengan betapa buruknya performa pemain-pemain MU,” jelasnya.


Manchester United merekrut Ruben Amorim jelang tengah musim di 11 November. Amorim gantikan Erik ten Hag yang dipecat.

Amorim ketika itu masih menukangi Sporting CP dan lagi bagus-bagusnya. Di Liga Champions, Sporting-nya Amorim bisa cukur Manchester City 4-1.

Klaim dari teman dekatnya, Ruben Amorim mengaku senang dilirik Manchester United. Akan tetapi, Amorim awalnya bilang mau melatih Setan Merah pada musim depan.

Para petinggi MU kemudian beri tantangan kepada Amorim. Tantangan berupa, ‘sekarang atau tidak sama sekali’.

Amorim akhirnya berani mengambil risiko. Risiko yang kini terasa besar, karena MU-nya Amorim masih terjebak di peringkat ke-14 Klasemen Liga Inggris dan kandas di Carabao Cup serta Piala FA. Sisa Liga Europa, satu-satunya kans buat jadi juara.

Amorim tidak punya banyak waktu adaptasi. Apalagi di bursa transfer musim dingin, pihak klub cuma membelikan satu pemain yakni Patrick Dorgu.

Ruben Amorim diketahui sempat menyesal, karena baiknya tidak termakan tantangan dari para petinggi klub MU dan lebih baik datang ke Old Trafford di musim depan. Akan tetapi, Amorim tidak menyerah.

Pria berusia 40 tahun itu masih yakin bisa menyelamatkan MU di musim ini. Caranya adalah dengan finis di 10 besar dan meraih titel Liga Europa.

Ruben Amorim tidak punya waktu untuk beradaptasi. Meski Amorim diyakini menyesal, pria berusia 40 tahun itu masih yakin bisa menyelamatkan Man United sampai akhir musim ini dan bangkit di musim depa.

(aff/krs)

By admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *